Shanghai Eye pada Rabu (19/2/2025) melaporkan bahwa hanya 3 tahun setelah perusahaan menemukan ladang baru di tempat dengan sejarah panjang produksi minyak ini, proyek pengembangan ladang minyak Bozhong 26-6 ditargetkan menghasilkan hingga sekitar 22.000 barel minyak mentah ringan per hari pada tahun 2025.
Ribuan meter di bawah permukaan, kandungan ladang minyak ini berjumlah sekitar 200 juta meter kubik. Terdiri terutama dari batuan metamorf.
Fasilitas produksi untuk proyek fase satu di antaranya termasuk platform pengolahan sentral baru dan platform sumur tak berawak.
Pimpinan proyek ladang minyak Bozhong 26-6 dari CNOOC cabang Tianjin, Liu Jingliang, mengatakan, "Kami berencana mengembangkan 33 sumur dan memasukkannya ke dalam produksi, produksi harian puncak minyak dan gas diperkirakan melebihi 3.500 meter kubik."
Hingga saat ini ladang minyak besar yang ada telah beroperasi selama hampir 60 tahun dan memiliki lebih dari 50 ladang minyak dan gas serta lebih dari 200 fasilitas produksi.