Patrick Kluivert dalam Live Press Conference (PSSI TV) |
Kepala Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert dalam konferensi pers di Ballroom Hotel Mulia, Senayan, Jakarta pada Minggu (12/1/2025) membeberkan dua rencana yang akan dilakukan para pemain timnas.
"Bagian pertama adalah memberikan dampak dan memberikan hasil (to impact and to have results). Semua orang tahu bahwa kami memainkan empat pertandingan, empat laga final, dan kami ingin meraih apa yang ingin kami raih. Dan setelah itu adalah membangun dan mengimplementasikannya (build and to implement)," terang Patrick.
Pelatih asal Belanda tersebut menambahkan, "Hal yang paling penting adalah hasil dan dampaknya (to have result and impact)."
Patrick merasa tekanan yang datang dari lapangan maupun di luar lapangan merupakan hal yang menarik. "Saya suka mendapat tekanan dan berada di bawah tekanan (sehingga) saya bisa tampil dengan baik. Yang paling penting adalah menularkannya kepada para pemain. Tentu saja ini adalah saat yang menarik."
"Jika kami bekerja sama dengan para pemain, mereka akan menjadi pemain yang lebih baik. Saya 100% yakin." tukas Patrick. Ia akan menanamkan pemikiran tersebut kepada para pemain.
Ia mengakui dirinya merupakan tipe pemain penyerang (attacking football) dalam menggarap poin. Menurutnya memiliki tiga, empat, atau lima back itu penting. Namun yang terpenting adalah adanya kepercayaan diri memegang bola. Ia mengutip, "Kamu ga bisa cetak gol kalau ga pegang bola."
Timnas Indonesia ditargetkan miliki empat poin, "Minimal timnas bisa dapat empat poin, idealnya kita dapat enam poin, tapi dengan catatan harus menghargai lawan pertama yaitu Australia, secara kita main di kandang mereka. Kalau seri kita bisa raih kemenangan di match kedua." kata Patrick.
Konferensi berakhir dengan pemberian seragam sepakbola bertuliskan Kluivert dan foto bersama. Dengan ini Patrick dan timnya dikontrak dua tahun dari 2025-2027 beserta opsi perpanjangan kontrak. (ALR-26)