Manfaat Konsultasi Psikologi: Mengapa Kita Tidak Harus Takut ke Psikolog -->

Header Menu

Manfaat Konsultasi Psikologi: Mengapa Kita Tidak Harus Takut ke Psikolog

Jurnalkitaplus
05/01/25


Hola Sobat JKP!

Kembali lagi di tulisan ini yang insyaAllah bermanfaat untukmu sebagai pembaca setia atau kamu ada pendatang baru? Welcome!

Artikel sebelumnya yang ku tulis ialah : 'Mengatasi Kecemasan Sosial: Tips dan Latihan untuk Rasa Percaya Diri' sekilas info, perkenalkan aku Firda Alifa Ibrahim.

Perihal artikel keempat aku ini kemungkinan besar terjadi di kamu, belum atau sudah, atau akan. Mungkin lebih baiknya, kita mempersiapkan. Katanya, : "Orang yang salah mengambil keputusan, karena ilmu nya kurang."

Masih banyak orang yang menganggap kalo ke psikolog tuh tunggu pas parahnya aja, deh! atau takut dibilang, 'berlebihan banget sampai ke psikolog segala, cuma kayak gitu doang, mah aku juga pernah, ga harus tuh ke psikolog segala!'

Yang aku tahu soal konsultasi psikologi adalah langkah positif untuk bisa memahami diri sendiri, mengelola emosi dan meningkatkan kualitas hidup. Sayangnya, banyak orang merasa takut atau justru ragu karena stigma atau kurangnya informasi. Nah, jadi aku hadir untuk memberikan informasi terkait manfaat konsultasi psikologi dan ga perlu takut untuk mencobanya.

Mereka yang menganggap remeh soal apa yang kita rasakan, lebih baik isi pikiran kita fokus bagaimana cara kita menyelamatkan diri sendiri?

1.     Meningkatkan Pemahaman Diri

·       Kamu jadi bisa mengenali pola pikir, emosi dan perilaku yang sering tidak kita sadari. Hal yang penting dan sering diremehi padahal justru sangat berperan penting jika itu memang dibutuhkan oleh diri kita.

·       Psikolog justru memberikan perspektif baru untuk memahmi masalah atau tantangan yang kita hadapi.

 

2.     Alat untuk Mengelola Stress dan Emosi

·       Psikolog mengajarkan teknik-teknik seperti mindfulness atau yang kita kenal kesadaran yang muncul dari memperhatikan dengan sengaja, pada saat ini, dan tanpa menghakimi (sumber dilansir), relaksi, atau pengelolaan stress.

 

3.     Membantu Mengatasi Masalah Spesifik

·       Dari konsultasi bisa bantuk kamu menghadapi tantangan seperti : konflik keluarga, pasangan, masalah di tempat kerja atau sekolah bahkan sampai trauma masa lalu atau pengalaman buruk.

 

4.     Membuka Jalan untuk Resolusi

·       Jika kamu merasa seperti buntu atau tidak tahu bagaimana melanjutkan hidup, mungkin lebih putus semangat, nah psikolog bisa membantu memetakan solusi berdasarkan kebutuhan kamu.

·       Bisa memberi ruang untuk mengeksplorasi opsi-opsi baru yang mungkin tidak terpikirkan sebelumnya.

 

5.     Membantu Meningkatkan Kesehatan Mental

·       Konsultasi bukan hanya untuk mereka yang memiliki masalah, jadi ini juga berguna untuk menjaga keseimbangan emosi sehari-hari.

·       Membantu mencegah ganggunan mental menjadi lebih serius.

 

6.     Dukungan Tanpa Penghakiman

Sempet kalo ngerasa kita untuk berani cerita ke temen, eh malah dihakimi terus dikasih tanggapannya malah mental kita yang kena, kan?

·       Jadi psikolog memberikan ruang aman untuk berbicara tanpa rasa takut dihakimi atau dianggap berlebihan.

·       Kamu juga bebas berbagai hal-hal yang sulit kamu ungkapkan kepada orang lain.

 

7.     Memingkatkan Hubungan dengan Orang Lain

·       Dengan memahami diri sendiri, kamu justru bisa berkomunikasi dan berinteraksi lebih baik dengan keluarga, pasangan atau teman.

 

8.     Membangun Kepercayaan Diri

·       Konsultasi membantu kamu mengenali potensi dan kekuatan diri, yang sering terlewat karena fokus pada kelemahan.

Mereka yang bilang kalo urusan ke psikolog tuh masih Kesehatan mentalnya udah ga bisa tertolong lagi, kayak orang yang sakit jantung baru gejala tapi malah di cap 'penyakit jantung stadium 4' padahal yang ke sana mungkin hanya ingin mengontrol atau justru menyelamatkan dirinya sebelum mencapai titik terendahnya.

1.     Psikolog Ga Hanya untuk 'Orang Gila'

·       Ini masih menjadi mitos terbesar adalah bahwa orang dengan gangguan mental berat yang butuh psikolog. Faktanya yang tadi aku bilang, siapapun bisa berkonsultasi, sama seperti kamu pergi ke dokter hanya untuk memerika Kesehatan fisik, kan?


2.     Konsultasi Adalah Tanda Kekuatan, Bukan Kelemahan

·       Dengan mencari bantuan ini menunjukkan bahwa kamu perduli pada diri sedniri dan ingin berkembang bukan berarti kamu lemah.

 

3.     Privasi Terjaga

·       Psikolog terikat oleh kode etik untuk menjaga kerahasiaan klien. Nah apapun yang kamu ceritakan tetap aman dan tidak akan bocor.

 

4.     Tidak Ada Jawaban Benar atau Salah

Paling kesel tuh bagian, kalo cerita sama orang yang ga seprofesional psikolog, pasti ditanggapinya gini, "Ya makannya kamu jangan begitu, kan kemarin aku bilang yang bener tuh begini!"

·       Konsultasi bukan ujian, jadi psikolog tidak menilai kamu, melainkan membantu kamu untuk bisa mengeksplorasi masalah dengan pandangan yang lebih luas.

 

5.     Pengalaman yang Dipersonaliasasi

·       Pendekatan psikolog disesuaikan dengan kebutuhan kita, jadi setiap individu memiliki jalan yang unik.

 

6.     Meninggalkan Stigma

·       Stigma perlahan mulai berkurang, banyak tokoh public dan profesional terbuka tentang manfaat Kesehatan mental.

 

7.     Investasi untuk Kesejahteraan Hidup

·       Konsultasi psikolog adalah investasi untuk masa depan yang lebih bahagia, produktif dan tenang.

 

8.     Kamu Tidak Harus Sedang dalam Krisis.

·       Kamu tidak perlu menunggu hingga situasi menjadi buruk untuk bisa berkonsultasi, bahkan denga berkonsultasi bisa menjadi langkah preventif.

 

9.     Banyak Pilihan Terjangkau

·       Kini ada layanan konsultasi daring dengan biaya lebih terjangkau, sehingga siapapun bisa mendapatkan akses.

Namun, dari semua yang ku jabarkan, aku memilih untuk mencari secara lebih dalam dengan menginvestasikan kuota ku untuk mempelajari diri ku, seperti tes mbti, cari channel yang membantu aku bisa mengenali apa yang aku rasakan, dan buku-buku yang banyak menjadikan diriku bisa selamat dari gangguan Kesehatan mental yang krisis.

Jadi, dari aku, ketika kamu punya budget atau mungkin enggan bilang dan izin ke orangtua, ga ada salahnya cari psikolog yang banyak memberikan testimonial, dari uang yang diberikan oleh orangtuamu bisa kamu tabung dan bisa dipakai untuk konsultasi. Bagiku, mau kamu sukses dan mengejar Impian, kesejahteraan diri nomor 1. Karena aku refleksi dari banyak novel, pengalaman orang bahkan sampai film yang ku tonton juga kejadian yang banyak terjadi di luar kendaliku. Itu menunjukkan bahwa kita ga hanya fokus pada perbaikan orang lain. Tapi diri kita sendirilah. Jangan takut untuk berkonsultasi karena langkah baik untuk bisa membantu diri sendiri menjadi pribadi yang lebih baik.

Semoga kamu bisa menemukan kepastian dari pendukung artikel ini, ya, Sobat JKP! Jangan lupa share sebanyak-banyaknya untuk bantu menyelamatkan orang di sekitarmu. Sampai ketemu ditulisan ku berikutnya, ya! Salam hangat dari Firdha Alifa Ibrahim. (FDA)