Bug GPS Bikin Jam Garmin Crash, Pengguna Kena Reboot Loop -->

Header Menu

Bug GPS Bikin Jam Garmin Crash, Pengguna Kena Reboot Loop

Jurnalkitaplus
31/01/25



Garmin belum mengungkap penyebab utama gangguan yang membuat smartwatch mereka mengalami crash massal. Namun, dugaan sementara mengarah pada pembaruan firmware yang memengaruhi subsistem GPS perangkat.  


Untuk mengatasi masalah ini, dilansir dari laman CNBC, Garmin menyarankan pengguna melakukan pengaturan ulang pabrik. Namun, langkah ini akan menghapus data seperti tampilan jam, aplikasi Connect IQ, data baterai, dompet Garmin, serta pintasan dan kontrol tombol pintas.  




Jika smartwatch masih terjebak dalam reboot loop, Garmin menyarankan pengguna untuk menekan dan menahan tombol daya hingga perangkat mati, lalu menyalakannya kembali dan menyinkronkannya dengan aplikasi Garmin Connect atau Garmin Express.  


Garmin mengakui masalah ini dan telah memperbarui halaman statusnya dengan panduan penyelesaian bagi pengguna yang terdampak. Masalah reboot loop ini menyerang beberapa seri smartwatch, termasuk Garmin Descent, Forerunner, Epix, Fenix, Instinct, Tactix, Vivoactive, dan Venu.  


Sejak Selasa (28/1), ribuan pengguna Garmin melaporkan di media sosial bahwa smartwatch mereka mengalami crash saat menggunakan aplikasi berbasis GPS. Perangkat yang terkena dampak hanya menampilkan logo segitiga biru dan terus mengalami restart berulang. (FG12)